Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Membuat CV di WPS Office Android dan Iphone

 


Cara Membuat CV di WPS Office Android dan Iphone

Cara membuat CV di WPS Office sangatlah mudah, Anda bisa mengikuti tutorial yang akan saya berikan dibawah ini. CV adalah singkatan dari Curriculum Vitae yang merupakan daftar riwayat hidup dari orang yang ingin melamar kerja.


Biasanya kita membuat CV memakai aplikasi yang ada di PC seperti Photoshop, CorelDraw dan Microsoft Word. Namun saat ini kita sudah bisa membuat Curriculum Vitae melalui Smartphone.


Salah satu aplikasi yang bisa digunakan yaitu WPS Office. Aplikasi ini bukan hanya digunakan untuk membuat CV melainkan memiliki banyak kegunaan seperti membuat dokumen PDF, WORD, Excel dan PowerPoint.

Tips Membuat CV yang Baik

Sebelum memulai membuat daftar riwayat hidup, sebaiknya ketahui hal apa saja yang harus diperhatikan pada saat membuat CV seperti berikut ini:

  • Gunakan foto yang rapi, jika ingin melamar pekerjaan maka foto yang berpakaian kemeja sangat cocok untuk digunakan
  • Berikan informasi yang jelas dan mudah dipahami
  • Ukuran tulisan sebaiknya memakai 12 dan judul tulisan 14
  • Cantumkan akun media sosial Anda agar mereka bisa mengetahui lebih dalam mengenai diri Anda
  • Ada bagusnya memakai font Arial dan hindari memakai banyak jenis font
  • Berikan warna CV yang menarik

Cara Membuat CV di WPS Office HP Android dan Iphone


Anda bisa memakai perangkat Android maupun Iphone jika ingin membuat CV di aplikasi WPS Office, jangan lupa Anda harus terhubung di internet agar bisa melihat berbagai jenis template CV. Untuk tutorialnya sebagai berikut:

  • Silakan buka aplikasi WPS Office
  • Pilih icon tanda tambah (+) > DOC > Scrol kebawah sampai menemukan pilihan Resume
  • Kemudian pilih template CV yang ingin digunakan
  • Pada tampilan Resume, Anda akan diperlihatkan banyaknya jumlah CV yang bisa digunakan secara gratis, silakan Scrol kebawah sampai menemukan template yang disuka
  • Jika sudah memilih template, pilih tombol Gunakan Sekarang
  • Selanjutnya Anda akan di arahkan ke tampilan lembaran kerja untuk melakukan pengeditan, silakan masukkan data diri Anda seperti nama lengkap, alamat, pengalaman kerja, pendidikan dan sebagainya
  • Untuk memasukkan foto, klik gambar yang ada di CV kemudian tekan pilihan Ubah Gambar
  • Silakan cari foto yang ingin dimasukkan kedalam CV
  • Pilih icon tool untuk menampilkan berbagai jenis tool yang bisa digunakan untuk mengedit
  • Jika sudah selesai dan ingin mengekspor kedalam bentuk PDF, pilih icon tool > Berkas > Eksport ke PDF

  • Selesai

Sangat gampang kan. Perlu diketahui bahwa pada saat melakukan ekspor dan Anda masih memakai WPS Office yang masih gratis, maka file yang di ekspor nantinya memiliki watermark logo dari aplikasi tersebut. Jika Anda ingin menghapusnya maka silakan upgrade ke versi premium dan tentu saja akan dikenakan biaya.


Setelah selesai mengekspor file CV. File dapat dikirim langsung melalui email, cloud (Dropbox, Google drive) dan juga bisa disimpan melalui perangkat Anda. Dengan memakai aplikasi ini maka pekerjaan yang sering dilakukan memakai Microsoft Word dapat juga dilakukan melalui WPS Office.

Akhir Kata

Sekian dulu pembahasan mengenai cara membuat CV di WPS Office di HP Android dan Iphone, jika Ada yang belum dimengerti silakan berikan komentar supaya saya bisa membantu Anda. Untuk tutorial WPS Office dan lainnya silakan sering mampir di situs sobat-tutorial yang menyediakan berbagai macam artikel seputar teknologi.

Baca juga:

Post a Comment for "Cara Membuat CV di WPS Office Android dan Iphone"

close